Judul : Maldives Yang Manja dan Menawan
link : Maldives Yang Manja dan Menawan
Maldives Yang Manja dan Menawan
Siapa yang tidak mengenal Maldives, atau orang Indonesia lebih sering menyebutnya Maladewa? Ya, Maldives adalah sebuah negara republik yang wilayahnya terdiri dari pulau-pulau karang yang disebut dengan Atol. Terletak di tengah luasnya Samudera Hindia, keindahan wisata pantainya bukan menjadi rahasia lagi, bahkan publik internasional mengakui Maldives sebagai destinasi wisata kelas dunia. Dunia Rekreasi akan mengeksplorasi pesona dari pulau yang tersohor dengan keindahan gugusan kepulauan karangnya.
Negara Republik dengan luas wilayah sekitar 300 kilometer persegi ini terdiri dari gugusan pulau-pulau karang yang membentuk konfigurasi indah apabila dipandang dari udara dan mampu memikat wisatawan dari berbagai belahan bumi. Sangat pantas jika Maldives mengandalkan sektor pariwisata sebagai tulang punggung perekonomian negara ini. Pemandangan alam bawah laut pun tidak kalah mempesona jika dibandingkan dengan pemandangan pantai dan gugusan pulau Maldives. Beningnya air laut yang berwarna biru muda cerah membuat pemandangan bawah laut terlihat seperti melalui kaca transparan, bahkan anda dapat melihat terumbu karang dan ikan-ikan di laut dengan menggunakan mata telanjang. Pulau Male merupakan ibukota Maldives, hiruk pikuk kota seperti ibukota negara lainnya terjadi di sini. Fasilitas umum seperti sekolah, perkantoran, restaurant, stadion hingga pusat perbelanjaan tersedia di sini. Setidaknya untuk mengawali perjalanan menikmati eksotisme Maldives dapat anda awali di Pulau Male.
Wisata ke Maldives memang bukan tergolong wisata murah. Sekali perjalanan ke Maldives membutuhkan budget yang tidak sedikit. Dapat dikatakan wisata ke Maldives adalah wisata eksekutif atau kelas atas, tidak sedikit pesohor dunia yang menjadikan Maldives sebagai lokasi bulan madu atau sekedar berlibur melepas penat menghindari keramaian. Selebriti Hollywood seperti Tom Cruise, Oprah Winfrey, Sandra Bullock, Justin Bieber, Katy Perry, bahkan pangeran kerajaan Inggris, William dan Kate Middleton, sang istri pun pernah menjadi saksi keindahan Maldives. Selain selebritis dunia yang rela datangjauh-jauh untuk menikmati keindahan Maldives, kalangan pejabat dan pengusaha yang berkantong tebal pun rela menyempatkan diri datangjauh-jauh ke surga dunia di Samudera Hindia ini. Budget yang besar bukan menjadi problem berarti ketika anda ditawarkan pesona the prÃvate luxurÃous istand Maldives. Ya, liburan atau bulan madu anda akan terbayar seiring dengan sensasi yang anda dapatkan di Maldives. Liburan maupun bulan madu anda akan menjadi benar-benar private, spesial, dan menjadi kebahagiaan untuk anda sendiri maupun dengan pasangan bahkan teman dan rekan bisnis sekalipun. Fasilitas kelas satu atau eksekutif lengkap dengan berbagai jasa yang mendukung liburan anda telah tersedia, berikut fasilitas tambahan jika anda ingin melakukan kegiatan lain seperti snorkling, diving, bermain kano maupun menyewa speedboat untuk mengelilingi kepulauan Maldives yang menawan.
Tidak sedikit investor lokal maupun asing berinvestasi membangun resort, villa pribadi, cottage, hotel, bahkan penginapan sekalipun yang tersebar di 24 pulau karang di Maldives. Anda dapat memilih sesuai kebutuhan dan budget yang telah dipersiapkan. Meskipun banyak wisatawan yang berkunjung ke Maldives setiap saat, tidak perlu khawatir liburan private anda akan terganggu atau kehabisan tempat untuk menginap. Tidak sulit menemukan tempat menginap yang dekat dengan laut. Suara deburan ombak dan hamparan luas Samudera Hindia menjadi view wajib yang disediakan oleh penyedia jasa tempat singgah. Keindahan setiap pulau yang tersebar di Maldives membuat setiap pengunjung juga tersebar di titik-titik wisata yang berbeda. Fasilitas untuk menginap pun juga tersedia di setiap destinasi wisata di Maldives, asal ada uang semuanya beres. Pelayanan yang prima dari setiap resort di Maldives juga menjanjikan kepuasan untuk para wisatawan yang berkunjung. Service kelas satu menjadi syarat bagi penyedia jasa untuk menjaga kenyamanan wisatawan dan nama baik Maldives sendiri. Dengan begitu, jarang ada pengunjung yang kapok untuk datang ke Maldives. Yang perlu dikhawatirkan adalah bersiap saja untuk kembali menulis Maldives di daftar destinasi wisata anda, karena sudah pasti ketagihan dan rasa ingin kembali itu muncul.
Diving adalah kegiatan favorit wisatawan yang datang ke Maldives. Tanpa disadari keindahan biota laut yang sangat dekat dengan bibir pantai menjadi paling daya tarik bawah laut yang membuat anda betah berjam-jam menikmatinya.
Tinggi daratan pulau karang yang hanya berkisar dua hingga lima meter diatas permukaan laut juga menjadikan kita selalu merasa dekat dengan laut. Tidak cukup hanya dengan menengok ke bawah laut saja, sesekali mendongaklah ke atas dan anda akan menemukan sesuatu yang baru. Ya, keindahan langit Maldives menjadi pesona lain yang dapat anda nikmati. Lembut di pagi hari, cerah di siang hari, romantis di sore hari, demikian mungkin ungkapan yang dapat menggambarkan keindahan langit Maldives setiap saat. Warna biru laut langit Maldives menyadarkan kita bahwa tanpa polusi ada satu sisi keindahan yang dapat kita nikmati di atas kepala kita. Pusat keramaian dan tranportasi berbahan bakar fosil memang paling banyak terdapat di pulau Male, sehingga sisi natural pulau-pulau lain di Maldives tetap terjaga tanpa melibatkan polusi udara maupun pembangunan gedung-gedung beton yang merusak pemandangan. Bahkan hotel-hotel, resort dan cottage yang tersebar di setiap pulau di Maldives sengaja didesain menyatu dengan alam dan tetap menonjolkan cita rasa tradisional Maldives serta keindahan alamnya.
Lelah menikmati wisata air saatnya untuk mengisi perut. Sajian kuliner khas Maldives tentunya akrab dengan cita rasa olahan hasil lautnya. Maldives sangat kaya dengan hasil laut yang dijadikan sebagai komoditas kedua setelah Pariwisata yang untuk menunjang perekonomian Maldives. Masakan olahan laut dengan cita rasa lokal maupun kelas hotel bintang lima pun menjadi pilihan yang mudah bagi para wisatawan. Bagaimana tidak? Baik diolah dengan cara tradisional maupun berkelas chef internasional pun rasanya tetap sedap di lidah. Hanya saja dari segi harga memang berbeda.
Romantisme Maldives juga dikenal sebagai surga bagi pasangan baru yang memilih Maldives sebagai lokasi bulan madu. Bagaimana tidak, menikmati setiap cuil keindahan negara kepulauan ini berdua dengan pasangan tentunya menjadi kebahagiaan tersendiri. Apalagi bagi pasangan yang baru menikah, suasana romantis didukung dengan fasilitas yang serba ada membuat bulan madu anda benar-benar romantis. Pesona yang ditawarkan Maldives bagi pasangan yang berbulan mandu tidak lain dan tidak bukan adalah pemandangan sunrise di pagi hari dan sunrise di sore hari. Hampir seluruh pulau di Maldives tersedia spot yang menyenangkan untuk menikmati sunrise dan sunset. Mulai dari Balkon hotel atau penginapan, teras villa dan cottage, bungalow, restoran di tepi pantai, bahkan dermaga-dermaga kayu yang dapat ditempati siapa saja yang ingin menikmati indahnya matahari terbit dan tenggelam di pulau impian setiap pasangan yang ingin berbulan madu.
Untuk anda yang ingin sekedar mencari tempat peristirahatan yang tenang, indah dan damai, melepas penat dari pekerjaan sehari-hari bersama keluarga atau pasangan, bahkan untuk berbulan madu, sudah selayaknya Maldives menjadi prioritas dari destinasi lain yang akan anda pilih.
Dunia Rekreasi |
Demikianlah Artikel Maldives Yang Manja dan Menawan
Sekianlah artikel Maldives Yang Manja dan Menawan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Maldives Yang Manja dan Menawan dengan alamat link https://beningindah.blogspot.com/2016/06/maldives-yang-manja-dan-menawan.html
0 Response to "Maldives Yang Manja dan Menawan"
Posting Komentar